8 Inspirasi OOTD Hijab Yang Membuatmu Tampil Stylish

Posting Komentar

Hai, sobat aleeya. pernah nggak sih kamu kebingungan memilih outfit yang akan kamu gunakan saat hendak hangout? Apalagi kalau kamu adalah seorang hijabers, pasti tren fashion zaman sekarang susah kamu ikuti, terutama tren fashion barat yang cenderung berpakaian ketat dan terbuka.

Namun dengan seiring berjalannya waktu, tren hijab mulai banyak digemari oleh kalangan anak remaja. Selain menjadi kewajiban (karena mayoritas penduduk negara kita beragama muslim), hijab sendiri telah menjadi style fashion.

Menjadi hijaber bukan berarti nggak bisa tampil stylish, bukan? Dalam berbagai aktivitas, seringkali kamu dihadapkan dengan pilihan berbagai model pakaian yang beragam sehingga kamu bingung memadukannya supaya cocok dan nggak salah gaya. Nggak usah bingung, kamu bisa memulai dengan mencari berbagai inspirasi OOTD hijab kekinian untuk segala aktivitasmu.

Kamu nggak harus membeli pakaian baru, kok. Menggunakan pakaian lama yang ada di lemari bajumu pun bisa membuatmu tampil gaya, asalkan pakaian lamamu dipadukan dengan tepat. Berikut ini adalah inspirasi OOTD hijab mudah yang bisa kamu tiru, jangan lupa sesuaikan juga dengan karaktermu.

1. Yang paling mudah, kamu bisa memakai celana panjang dengan atasan kaos oversize


Style casual seperti ini sangat cocok untuk dipakai sehari-hari. Dengan menerapkan style casual ini, pastinya kamu nggak perlu ribet memilih baju.

2. Kamu juga bisa memadukan celana panjang atau rok dengan jaket atau sweater, pakai aksesoris di kepala pun juga cocok







Style seperti ini sangat cocok kamu pakai untuk hangout bersama teman. Jangan lupa tas kecil untuk membawa barang-barang penting ya.

3. Outer vest atau rompi rajut juga tak kalah menarik


Outer vest ini cocok banget untuk kamu yang bekerja di kantor, kamu juga akan nampak kalem dengan style ini.

4. Tampil kalem dengan gamis



Outfit ini pastinya cocok banget dengan hijab lah ya, kamu bisa menggunakan gamis dengan warna pastel supaya memberikan kesan kalem, atau kamu bisa menggunakan warna lain yang sesuai dengan karaktermu.

5. Rok dengan atasan kaos lengan panjang juga bisa membuatmu terlihat stylish namun tetap sederhana


Style casual seperti ini juga tak kalah menarik, kamu pun nggak perlu pusing barlama-lama memilih aksesoris untuk style ini. Cukup gunakan aksesoris sesuai kebutuhan saja seperti tas dan jam tangan.

6. Kemeja dengan celana jeans sangat cocok untuk remaja

Untuk kamu yang orangnya aktif, outfit ini akan membuatmu leluasa bergerak dan... penampilannya anak remaja banget nggak, sih?

7. Jika suka pakaian yang lebih longgar, kamu bisa menggunakan kemeja oversize



Style ini sangat cocok untuk kamu yang kuliah, kamu bisa memadukan rok atau celana panjang dengan kemeja oversize sebagai outer. Simpel, kan?

8. Dan, kamu bisa menggunakan pakaian dengan style kekinian. Jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan karaktermu


Seiring berjalannya waktu, semakin banyak pula desainer-desainer fashion yang membuat baju dengan style yang unik, dan menambahkan perpaduan style dalam sebuah busana. Jika kamu tertarik, kamu bisa mencobanya.

Itulah 8 outfit hijab yang mungkin bisa memberimu inspirasi. Kamu bisa menirunya dan mengkombinasikannya lagi sesuai dengan seleramu.

Sabrina
Sabrina
I love myself
Lebih baru Terlama

Related Posts

Posting Komentar